Seller dan Bidder AroNesia berhak mendapatkan poin atas setiap transaksinya. Poin yang telah terkumpul dapat ditukarkan dengan kupon belanja di Master Koi Store. Satu poin pada AroNesia bernilai Rp 1,-. Kerja poinnya, tukarkan dengan Merchandise menarik dari AroNesia.
Note:
– Poin tidak berlaku untuk lelang dengan tarif deal khusus.
– Poin tidak dapat dipindahtangankan ke akun lain.
– Transaksi tanggal 01 Januari s.d 31 Juli 2023, poin otomatis terbit.
– Mulai tanggal 01 Agustus 2023, poin terbit jika pemenang lelang memberikan rating dan penilaian di menu “Bidder 》 Ikan Saya”
Poin Seller
Seller Master Koi yang telah melakukan lelang akan mendapatkan poin dengan ketentuan seperti berikut:
- Setiap Lelang dengan minimal laku 1 ekor, mendapatkan 500 poin
- Setiap Ekor yang laku terlelang, mendapatkan 200 poin
- Setiap Lelang dengan hasil kelipatan Rp 500.000, mendapatkan 1000 poin
- Ikan BNR tidak terhitung poin
Contoh Simulasi:
Seller XYZ melelang 5 ekor ikan (A,B,C,D,E). Dengan hasil lelang sebagai berikut:
- Ikan A : Rp 100.000,-
- Ikan B : Rp 200.000,-
- Ikan C : Rp 300.000,-
- Ikan D : Rp 400.000,-
- Ikan E : Tidak Laku
Maka, perhitungan poin yang di dapatkan dari hasil lelang diatas adalah:
- 500 poin, karena telah terlelang minimal 1 ekor
- 800 poin, karena telah terlelang 4 ekor @200 poin
- 2000 poin, karena lelang telah mencapai nilai Rp 1.000.000,-
- Sehingga total poin yang didapat seller XYZ = 3.300 poin
Poin Bidder
Bidder AroNesia, menyelesaikan transaksi atau setelah lelang ditutup berhak mendapatkan poin dengan ketentuan sebagai berikut:
- Setiap belanja dengan kelipatan Rp 250.000,– mendapatkan 250 poin
- Setiap belanja satu ekor, mendapatkan 100 poin
- Ikan BNR tidak terhitung poin
Contoh Simulasi:
Bidder X, menang lelang 2 ekor ikan dengan rincian sebagai berikut:
- Ikan A : Rp 600.000,-
- Ikan B : Rp 1.100.000,-
Maka perhitungan poin yang didapat oleh Bidder X adalah:
- Ikan A mendapatkan 500 poin karena belanja dengan kelipatan Rp 250.000,– X 2 (@250 poin)
- Ikan B mendapatkan 1000 poin, belanja dengan kelipatan Rp 250.000,– X 4 (@250 poin)
- 200 poin, karena telah belanja 2 ekor @100 poin
- Sehingga total poin yang di dapat oleh Bidder X adalah 1700 poin.
Reedem Poin
Poin yang telah terkumpul, dapat ditukarkan dengan kupon belanja Merchandise di Master Koi Store. (Menu Reedem Poin pada aplikasi masih dalam proses pengembangan)
Poin Level
